Uncategorized
PT Karabha Digdaya Raih Penghargaan Bergengsi di Ajang PRIA 2025

Di sisi lain, Priambodo, Corporate Secretary & Corporate Communication Head PT Karabha Digdaya, juga mengungkapkan rasa bangganya atas pencapaian ini. Menurutnya, penghargaan ini adalah buah dari kerja keras tim selama beberapa tahun terakhir.
“Manajemen sangat bangga dengan pencapaian ini. Kami selalu mendorong pendekatan dari bawah ke atas (bottom-up), dan penghargaan ini menjadi bukti nyata keberhasilan dukungan manajemen terhadap tim, “kata Priambodo.
Ia menambahkan, pencapaian ini menjadi motivasi bagi PT Karabha Digdaya untuk terus menghadirkan program yang berdampak positif serta menginspirasi lebih banyak pihak dalam mendukung pertumbuhan ekonomi lokal.
Baca Juga : Revisi KUHAP Perkuat Peran Jaksa sebagai Dominus Litis, Bukan Super Power
Tentang PRIA 2025
PRIA merupakan ajang apresiasi kinerja humas paling komprehensif di Indonesia sejak 2016. Tahun ini, ajang tersebut memasuki tahun ke-10 dengan mengusung tema Inspirasi PR untuk Indonesia Masa Depan.
PT Karabha Digdaya bersaing dengan 209 institusi lain dari berbagai sektor, termasuk perusahaan swasta, perguruan tinggi, kementerian, lembaga, BUMN, BUMD, dan pemerintah daerah. Sebanyak 16 juri berpengalaman, yang terdiri dari praktisi PR senior, jurnalis, akademisi, dan PR Guru, menilai seluruh karya public relations (PR) dalam ajang ini. Proses penjurian berlangsung selama empat hari, dari 7 hingga 10 Januari 2025.