Connect with us

NEWS

Sambut HUT ke-76, Kasatpol PP Depok: Semakin Responsif Terhadap Kebutuhan Masyarakat

Published

on

Sambut HUT ke-76, Kasatpol PP Depok: Semakin Responsif Terhadap Kebutuhan Masyarakat
Kepala Satpol PP Kota Depok Dede Hidayat. (Foto: Dokumentasi Satpol PP).

Depok – Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke- 75 Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) yang jatuh pada 3 Maret setiap tahunnya diharapkan mampu menjadi momentum dalam meningkatkan kinerja.

“Juga Satpol PP dapat semakin responsif terhadap kebutuhan masyarakat. Karena, Satpol PP merupakan garda terdepan dalam menegakkan peraturan untuk mewujudkan Depok yang kondusif,” ungkap Kepala Satpol PP (Kasapol PP) Kota Depok Dede Hidayat kepada berita.depok.go.id, Senin (03/03/25).

Menurutnya, Satpol PP juga hadir untuk menjaga keamanan dan ketertiban umum, termasuk untuk perlindungan masyarakat.

Baca Juga : KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Korupsi Dana Iklan Bank BJB

Selain itu, lanjut Dede, Satpol PP juga diharapkan dapat terus mempererat kerjasama dengan kepolisian.

Serta instansi lainnya dalam menjaga keamanan dan ketertiban.

“Semoga Satpol PP semakin terdepan dan dapat terus bersinergi dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Kota Depok,” tutupnya.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © 2024 Indonesianstory.id - All Right Reserved