Connect with us

NEWS

Menohok, Supian Suri Sindir Petahana PKS Soal Hubungan dengan Pemerintah Pusat

Published

on

Menohok, Supian Suri Sindir Petahana PKS Soal Hubungan dengan Pemerintah Pusat

iNdonesian Story – Calon Wali Kota Depok nomor urut 02, Supian Suri, melontarkan kritik tajam kepada petahana dari PKS dalam debat publik ketiga, Kamis malam, 22 November 2024. Supian membantah klaim lawannya, Imam Budi Hartono (IBH), yang menyebut PKS memiliki hubungan baik dengan pemerintah pusat.

“Saya tidak yakin,” tegas Supian pada Jumat, 22 November 2024. Ia mengungkapkan bukti konkret, yakni ketidakhadiran Wali Kota Depok dan IBH saat Presiden Jokowi meresmikan Tol Cijago sesi 2 di Limo, Depok, 8 Januari 2024.

“Presiden bersama para menteri datang, tapi Wali Kota dan Wakilnya tidak hadir. Bahkan tidak didelegasikan ke sekda. Yang datang hanya Kepala Dinas Perhubungan,” ujar Supian.

Supian menilai sikap ini mencerminkan lemahnya komunikasi dengan pemerintah pusat. “Bagaimana membangun hubungan baik jika kepala daerah tidak hadir menyambut presiden di kotanya sendiri?” katanya.

Ia menambahkan, kehadiran Wali Kota Tangerang Selatan di acara tersebut justru menegaskan kelalaian pemimpin Depok. “Saya sudah ingatkan Direktur PDAM untuk memberitahu, tapi tetap saja Wali Kota dan Pak Imam memilih absen,” ungkap Supian.

Sebagai mantan Sekda Depok, Supian menilai IBH, yang juga Ketua Partai PKS Depok, seharusnya mendorong Wali Kota hadir dalam momen penting tersebut. “Kalau presiden datang, mestinya didampingi, bukan malah menghilang,” pungkasnya.

Baca Juga : Menko AHY: Bonus Demografi Kunci Wujudkan Indonesia Emas 2045

Copyright © 2024 Indonesianstory.id - All Right Reserved