Connect with us

NEWS

Angelo Gabriel Resmi Bergabung dengan Al Nassr, Bertemu Cristiano Ronaldo di Arab Saudi

Published

on

Angelo Gabriel Resmi Bergabung dengan Al Nassr, Bertemu Cristiano Ronaldo di Arab Saudi
Angelo Gabriel

Setelah bergabung dengan Chelsea, Gabriel sempat mengikuti pramusim bersama tim. Namun, pada musim 2023-2024, ia dipinjamkan ke klub Liga Prancis, RC Strasbourg. Selama satu musim di Strasbourg, Gabriel mencatatkan 25 penampilan dan membuat empat assist di berbagai kompetisi. Namun penamoilannya itu tidak berhasil mencetak gol.

Pada musim 2024-2025, Gabriel kembali ke Chelsea dan ikut serta dalam tur pramusim klub di Amerika Serikat. Namun, periode itu menjadi momen terakhirnya di Chelsea, karena ia akhirnya ditransfer permanen ke Al Nassr.

Menurut laporan dari The New York Times, nilai transfer Angelo Gabriel ke Al Nassr mencapai 23 juta euro (sekitar Rp357,25 miliar). Di Al Nassr, Gabriel akan bermain bersama bintang-bintang sepak bola ternama seperti Cristiano Ronaldo, Aymeric Laporte, Sadio Mane, dan Marcelo Brozovic.

Baca Juga : Panglima TNI Umumkan Pembentukan Angkatan Siber Sebagai Matra Keempat

Laman: 1 2

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © 2024 Indonesianstory.id - All Right Reserved