Connect with us

NEWS

Rute Perjalanan DAMRI AKDP Bandung-Subang Kembali Dibuka

Published

on

Rute Perjalanan DAMRI AKDP Bandung-Subang Kembali Dibuka
DAMRI AKDP Bandung-Subang.

iNdonesian Story – DAMRI kembali membuka rute perjalanan point-to-point dari Bandung ke Subang dan sebaliknya. Langkah ini bertujuan untuk meningkatkan pelayanan transportasi jalan yang menghubungkan antardaerah bagi masyarakat.

General Manager DAMRI Cabang Bandung, Suranto, menjelaskan bahwa rute Antar Kota Daerah Provinsi (AKDP) ini kembali dibuka untuk memperluas konektivitas perjalanan.

“Pembukaan kembali rute ini bertujuan untuk menunjang pergerakan positif di sektor pariwisata dan perekonomian wilayah Jawa Barat,” ujar Suranto.

DAMRI menyediakan perjalanan harian dari Bandung ke Subang dengan tarif sebesar Rp60.000. Tiket dapat dipesan secara online melalui Traveloka dan RedBus, serta secara offline di titik keberangkatan dengan pembayaran cashless menggunakan QRIS, Emoney, Debit Card, atau Credit Card.

Baca Juga : Polri Tegaskan Penyelidikan Kasus “Judol” Wulan Guritno dan Nikita Mirzani Masih Berlanjut

Rute ini tersedia dalam kelas bisnis dengan jadwal keberangkatan sebagai berikut:

  1. Pool DAMRI Gedebage: pukul 08.00, 11.00, dan 18.00 WIB
  2. Terminal Cicaheum: pukul 07.00, 10.00, dan 17.00 WIB
  3. Pool DAMRI Kebon Kawung: pukul 06.00, 09.00, dan 16.00 WIB
  4. Terminal Subang: pukul 06.00, 13.00, dan 17.00 WIB

Laman: 1 2

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © 2024 Indonesianstory.id - All Right Reserved